BeritaBolmutKesehatanSulawesi

Pemkab Bolmut Raih Penghargaan Pelayanan Bidang KB dari BKKBN Sulut

848
×

Pemkab Bolmut Raih Penghargaan Pelayanan Bidang KB dari BKKBN Sulut

Sebarkan artikel ini
IMG 20220818 103326

ASUMSI.ID | Bolmut – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak (PPKBP3A) Bolmut meraih penghargaan kategori Pelayanan Sejuta Akseptor dengan capaian diatas 100 persen dari BKKBN Sulawesi Utara (Sulut) tahun 2022.

Hal itu sebagaimana yang tertuang dalam Surat Nomor:49/KB.06.01/J3/2022 tentang Pemberitahuan Pemenang Penghargaan Pelayanan Keluarga Berencana Sejuta Akseptor Tingkat Provinsi Sulut Tahun 2022. Tertanggal Manado, 16 Agustus 2022.

Sehubungan telah dilaksanakannya kegiatan pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor maka perwakilan BKKBN Sulut menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kontribusinya bagi semua Kabupaten/Kota dalam menysukseskan kegiatan PSA tersebut.

Sebagaimana yang telah ditetapkan sebagai pemenang dalam rangka Hari Keluarga Nasional (HKN) Ke 29 Tahun 2022 Tingkat Provinsi Sulut salah satunya Kabupaten Bolmut meraih Juara 1, diikuti Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan Juara 2, dan Juara 3 diraih oleh Kota Manado.

BACA JUGA  Pemkab Gelar Natal Bersama, Depri Pontoh: Contoh Hidup Rukun dan Damai Ada di Bolmut

Kepala Dinas PPKBP3A Kabupaten Bolmut Yani Lasama melalui Kepala Bidang KBKS Zulkifli Masuara mengatakan, berkat kerjasama yang terjalin dan kerja keras semua pihak, dalam kegiatan pelayanan Keluarga Berencana di Kabupaten Bolmut.

“Alhamdulillah, Kabupaten Bolmut mendapatkan penghargaan dari BKKBN Sulut dengan kategori Pelayanan Sejuta Akseptor Capaian diatas 100 persen. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung serta mensupport kegiatan ini baik Pemerintah Kabupaten sampai Desa dan masyarakat, serta PLKB dan Nakes,” kata Zulkifli, Kamis 18 Agustus 2022. (Dr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page