Asumsi.id | Gorut – Sekolah Dasar Negeri SDN 4 Sumalata mengikuti Kompetisi Sekolah Adiwiyata tingkat Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Rabu (24/5/2023).
Diketahui, program Sekolah Adiwiyata diberikan sebagai Apresiasi kepada Sekolah yang mampu melaksanakan upaya peningkatan pendidikan lingkungan hidup secara benar sesuai kriteria yang telah di tentukan.
Kepala SDN 4 Sumalata Misrawati Jafar, S.Pd, MM menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Guru dan pelajar.
“Mulai dari Pendidik, Komite Sekolah, orang Tua Murid, dan seluruh peserta didik yang saling bahu-membahu, bergotong royong, dan bekerjasama dalam penataan sekolah,” katanya.
Kepsek Misrawati, dengan keterlibatan masyarakat itu pihaknya sangat terbantukan dalam rangka pembenahan sekolah.
Selain perbaikan, pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah penunjang Adiwiyata. Kepsek SDN 4 Sumalata ini baru awal menuju puncak.
“Butuh waktu yang panjang untuk ia juga mengatakan apresiasi kepada semua yang terlibat dalam pelaksanaan lomba penilaian Sekolah Adiwiyata 2023,” ujarnya. (Romi)