ASUMSI.ID | BOLMUT – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Jusnan C. Mokoginta, membuka secara resmi Diklat Terpadu Dasar DTD Ke-1 PAC Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Kaidipang, bertempat di Vila Bendungan Pontak Desa Gihang, Jumat (4/11/2022).
“Atas nama pemerintah daerah dan pribadi, saya menyambut baik serta memberi apresiasi kepada segenap PAC Gerakan pemuda Ansor Kecamatan Kaidipang yang telah menggelar kegiatan ini,” kata Sekda Bolmut saat membacakan sambutan Bupati Bolmut.
“Semoga kegiatan ini dapat mempererat ikatan tali silaturahim dan persaudaraan, serta meningkatkan kualitas iman, ilmu dan amal soleh, sekaligus memantapkan komitmen kita semua untuk memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara serta daerah yang kita cintai ini,” imbuhnya.
Melalui kegiatan ini, Sekda Jusnan mengajak untuk membangun kebersamaan dan semangat kultural dan spiritual yang berakar pada nilai-nilai budaya dan moral bangsa.
“Harapan saya kepada para peserta untuk menjadi kader Ansor yang berkualitas yang dapat mengoptimalkan perannya membantu pemerintah, berperan dalam pembangunan di Kabupaten Bolmut,” ujarnya.
Selain itu, juga ikut terlibat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di daerah serta memberikan manfaat bagi masyarakat sehingga pemuda Ansor di Bolmut bisa menjadi contoh bagi generasi muda lainnya.
Turut Hadir, Kakan Kemenag Bolmut Idrus Sante, Ketua PC GP Ansor Dona Lamunte, Pengurus NU Bolmut Moh. Kalonta, Ketua PC Fatayat Sofie Paputungan, Sekcam Kaidipang, Para Sangadi, dan Seluruh Jajaran GP Ansor Bolmut serta para jajaran Polres Bolmut dan Staf Khusus Bupati Bolmut. (DR)