ASUMSI.ID | BOLMONG UTARA – BPSDMP Kominfo Manado menggelar pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) Dasar-Dasar Kewirausahaan Digital untuk UMKM di Kabupaten Bolmong Utara.
Sebanyak 100 peserta mengikuti kegiatan yang akan berlangsung tanggal 21-22 Februari 2023, bertempat di Aula Bapelitbang Bolmong Utara, di Boroko, Selasa (21/2).
Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Bolmong Utara yang diwakili oleh Sekertaris Daerah dr. Jusnan Calamento Mokoginta, MARS.
Dalam kesempatan itu Sekda Bolmong Utara mengucapkan selamat datang kepada tim BPSDMP Kominfo Manado di Bolmong Utara.
Ia juga menjelaskan, terbatasnya pengetahuan, pengalaman, keterampilan, serta motivasi masyarakat Indonesia menjadi suatu tantangan tersendiri dalam mewujudkan ketersediaan lapangan pekerjaan, terlebih lagi persaingan di era digital semakin ketat.
“Dengan ide yang kreatif dan inovatif, para wirausaha diharapkan mampu meningkatkan daya saing, mampu mencipta dan berkarya,” terangnya.
Makanya kegiatan ini sangat penting untuk kita. Mereka menjadikan pengusaha yang handal dan kita harus rubah pola pikir.
“Kita sedang dilatih kearah sistem digital, Insya Allah ide-ide seperti ini akan membantu pemerintah. Untuk itu kepada peserta simak baik-baik ilmu yang dikasih,” ujarnya.
Hal tersebut kata Jusnan, tentunya memerlukan edukasi dan pelatihan kompetensi sebagai pembekalan awal.
UMKM juga akan sulit berkembang jika tidak ada pasarannya. Karena daya beli terbatas, berbeda dengan kota+kota lain.
Sebelumnya, Kepala BPSDMP Kominfo Manado Ketua Tim SDM, Qurata Ayuni memberikan motivasi kepada seluruh peserta agar dapat memaksimalkan kesempatan untuk meningkatkan wirausaha UMKM melalui pelatihan DEA.
“Tema kegiatan ini yaitu pemasaran dasar 2 di Bolmong Utara. Tetaplah stey di tempat, kita disini mempersiapkan pengusaha tangguh untuk memanfaatkan teknologi,” pungkasnya.
Kemudian, dilanjutkan dengan materi oleh Kepala Dinas Kominfo Bolmong Utara Aang Wardiman dan Kepala Dinas Perdaginkop dan UKM Bolmong Utara Leida Pontoh serta pengajar dari Kemkominfo dan BPSDMP Kominfo Manado.
Kegiatan DEA yang merupakan salah satu program DTS yang diselenggarakan oleh Kemkominfo yang bertujuan untuk meningkatkan Kemampuan Wirausaha Digital Kepada Para UMKM agar dapat dengan siap terus memajukan UMKM untuk tumbuh dan berkembang dengan Wirausaha Secara Digital. (DR)