ASUMSI.ID | BOLMUT – Wakil Bupati (Wabup) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs. Hi. Amin Lasena, MAP menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-18 Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan Peringatan Hari Ibu (PHI) Ke-94 Tahun 2022.
Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Wanita Kawasan Wisata Pantai Batu Pinagut Desa Boroko Timur, Kecamatan Kaidipang, Selasa (20/12), dengan tema “Membangun Perempuan Cerdas Untuk Memperkuat Ketahanan Keluarga di Era Digital”.
Dalam kesempatan itu, Wabup Bolmut menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut. Dan mengharapkan organisasi DWP dapat terus berupaya untuk makin maju, dinamis, mandiri, berdaya guna dan berhasil guna dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas SDM perempuan.
“Semoga menjadi momentum peningkatan kinerja dan kreativitas setiap anggota DWP sehingga mampu berkiprah nyata dan menjadi organisasi yang berkualitas, mandiri dan dapat diandalkan untuk mendukung program-program Pemerintah saat ini,” kata Amin Lasena.
Untuk itu, program pemberdayaan perempuan kiranya terus dioptimalkan dalam setiap bentuk kegiatan, agar memberikan peluang kepada kaum perempuan untuk selalu aktif dan berkarya.
Sehingga anggota DWP tidaklah tinggal diam, terus kreatif dan produktif dalam memikirkan perkembangan organisasi, terlebih lagi dalam mendukung terwujudnya ketahanan keluarga.
Wakil Bupati Bolmut mengajak semua pihak untuk memberikan perhatian, pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor kehidupan serta membawa pengaruh positif bagi perempuan dan masyarakat untuk selalu menghargai hak-haknya sebagai perempuan.
Hal ini membuktikan bahwa perempuan jika diberi peluang dan kesempatan mampu meningkatkan kualitas hidupnya secara mandiri serta mampu menjadi motor penggerak dan motor pembaharu.
“Perempuan Indonesia masa kini adalah perempuan yang sadar dan memahami serta memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan kaum laki-laki”.
Prinsip kesetaraan yang mendasari tentang pentingnya pembangian tugas, peran dan tanggungjawab yang seimbang antara perempuan dan laki-laki telah mendorong keduanya sebagai mitra dalam setiap aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.
Di akhir sambutannya, Wakil Bupati Bolmut menyampaikan selamat HUT DWP ke-23 dan Hari Ibu Ke-94 kepada jajaran DWP, TP PKK dan seluruh organisasi Perempuan di Kabupaten Bolmut, diharapkan bisa menjadi inspirasi dalam berbuat dan bertindak, agar organisasi perempuan terus eksis dalam segala lini kehidupan.
Sebelumnya, Ketua DWP Bolmut drg. Firlia Mokoginta Mokoagow membacakan sambutan Ketua DWP Pusat dan Ketua TP PKK Kabupaten Bolmut Dra. Hj. Ainun Pontoh Talibo membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI pada PHI Tahun 2022.
Dalam kesempatan tersebut juga, dilaksanakan penyerahan hadiah lomba kepada para pemenang dalam rangka memeriahkan HUT DWP dan PHI
Turut hadir Unsur Forkopimda, Ketua I TP PKK Bolmut Dra. Hj. Sitti Safwania Lasena Djenaan, Para asisten Sekda, staf khusus Bupati, Pimpinan dan anggota Organisasi perempuan Kabupaten Bolmut, Pimpinan OPD, Pejabat TNI/Polri, para Camat dan Sangadi serta Jajaran ASN. *