BOLMUT, Asumsi.id – Bertempat di Aula C.J. Rantung, hari Jum’at 5 Juli 2024, Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Dr. Sirajudin Lasena, SE., M.Ec.Dev., turut menghadiri acara pelantikan Dr. Hi. Abdul Nazarudin Maloho, S.Pd., M.Si sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolmut.
Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Sulawesi Utara Nomor: 800.1.3.3/BKDD/SK/15/2024.
Dr. Hi. Abdul Nazarudin Maloho sebelumnya menjabat sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan di Sekretariat Daerah Kabupaten Bolmut.
Pelantikan ini dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan Sekda yang sebelumnya dijabat oleh dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS, yang kini menjabat sebagai Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong).
Acara pelantikan dihadiri oleh Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs. Steven O.E. Kandouw, yang turut melantik Dr. Hi. Abdul Nazarudin Maloho dalam sebuah upacara yang berlangsung khidmat.
Dalam sambutannya, Wakil Gubernur menyampaikan ucapan selamat kepada Dr. Hi. Abdul Nazarudin Maloho atas pelantikannya sebagai Pj. Sekda Kabupaten Bolmut.
Pelantikan ini diharapkan dapat memperkuat dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pemerintahan daerah dalam rangka mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di Bolmut. *