BeritaBolmongHeadlinePilkada 2024Regional

Bawaslu Gelar Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di Kabupaten Bolmong 

211
×

Bawaslu Gelar Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di Kabupaten Bolmong 

Sebarkan artikel ini
IMG 20240625 142907

BOLMONG, Asumsi.id – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif dalam rangka Pilkada Tahun 2024.

Kegiatan yang dibuka langsung Ketua Bawaslu Bolmong, Radikal Mokodompit ini, dihadiri Insan Pers atau Media mitra Bawaslu Bolmong, berlangsung di Hotel Atlantis Inobonto. Selasa (25/6).

Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Radikal Mokodompit menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus mengatakan bahwa pentingnya peran jurnalis dalam pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024.

“Terima kasih atas kehadiran teman-teman jurnalis yang telah membangun kemitraan bersama Bawaslu Bolmong, yang dengan demikian juga menunjukan perannya sebagai pengawas pemilu serta telah turut partisipasi dalam penyelenggaraan Pilkada tahun 2024. Keterlibatan jurnalis sangat diharapkan terutama dalam pelaksanaan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) Data Pemilih yang dilakukan oleh Petugas Pemuktahiran Pemilih (Pantarlih). Olehnya kami berharap kemitraan yang kita bangun ini, sama bertujuan dalam mensukseskan Pilkada serentak tahun 2024,” ujar Radikal.

BACA JUGA  Sukron Mamonto Dukung YSK sebagai Cagub Sulut: Nasdem-Gerindra Bersatu untuk Kemajuan Daerah

Usai dibuka Ketua Bawaslu, sosialisasi dilanjutkan dengan materi yang disampaikan mantan Ketua Komisi Pemilihan (KPU) Bolmong, Fahmi Gobel, dan Fauzi Permata mewakili Insan Pers. (*/Arifin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page