BOLMUT, Asumsi.id – Pasangan nomor urut 1, Suriansyah Korompot dan Ramses Rizal Sondakh (SUKSES), menjadi yang pertama menyampaikan pernyataan penutup dalam debat publik calon Bupati dan Wakil Bupati, yang digelar KPU Bolaang Mongondow Utara (Bolmut, di Gedung Wanita, pada Senin (14/10/2024).
Dalam closing statement tersebut, Suriansyah menegaskan bahwa inovasi layanan publik untuk mengatasi permasalahan di Bolmut tidak hanya bergantung pada kecerdasan calon pemimpin, tetapi juga pada nurani dan komitmen untuk memprioritaskan kepentingan rakyat.
“Inovasi layanan publik yang kita akan buat untuk menjawab semua permasalahan yang ada di Bolaang Mongondow Utara tidak hanya tergantung pada betapa cerdas para calon pemimpin kedepan,” kata Suriansyah.
Menurutnya, kejujuran dan hati nurani yang tulus sangat diperlukan dalam membangun daerah demi kemaslahatan masyarakat.
“Yang paling penting adalah daerah ini harus punya calon Bupati yang punya nurani, yang mau berpihak semua kebijakan-kebijakan itu berpihak untuk kemaslahatan rakyat,” Ucapnya.
Suriansyah yang juga mantan anggota DPRD Bolmut dua periode itu menegaskan bahwa, “Karena kecerdasan dan kepintaran tidak bisa berjalan dengan baik kalau tidak dibarengi dengan ditunjang dengan kejujuran dan hati nurani yang tulus ketika kita punya nawaitu untuk membangun negeri yang kita cintai ini,” tegasnya. *